BBN 2025 HMP PBSI UPI Sumenep, Perdana Kemas Rokat Pakarangan

0
145
DOKUMENTASI: Foto bersama pengurus dan Warek I Bidang Akademik dalam acara BBN 2025 HMP PBSI UPI Sumenep. (Panitia/mediaretorika.com) Minggu (26/10/25)

MEDIARETORIKA.com–Himpunan Mahasiswa Prodi (HMP) Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas PGRI Sumenep (UPI) Sumenep menggelar pembukaan BBN 2025 berlangsung di Gedung Kesenian kampus setempat. Pada Minggu (26/10/25).

Kegiatan yang bertajuk “Habituasi Trigatra, Bangun Bahasa: Bahasa Terjaga Bangsa Berjaya” itu dihadiri oleh Wakil Rektor (Warek) I Bidang Akademik, Warek III Bidang Kemahasiswaan dan Wakil Presiden Mahasiswa serta segenap Pimpinan Ormawa.

Terdapat 4 rangkaian kegiatan selama pelaksanaan BBN 2025 ini, yakni Rokat Pakarangan, Lomba Baca Puisi, Cipta Puisi hingga Olimpiade Bahasa.

Ketua Umum HMP PBSI, Indra Arief Kurniawan, mengatakan, kegiatan BBN 2025 ini mempunyai konsep yang berbeda karena ada perayaan atau selamatan kampus yang baru sjaa alih status menjadi Universitas.

“Saya berharap adanya kegiatan rokat ini kampus menjadi lebih baik dan unggul secara kualitas pendidikannya,” ungkapnya.

Sementara itu, Wakil Presiden Mahasiswa Ahmad Jailani turut mengapresiasi kegiatan BBN tersebut karena HMP PBSI sering mengadakan kegiatan besar yang dapat memberikan dampak yang positif bagi kampus.

“Saya apresiasi kegiatan BBN ini karena sudah berhasil memberikan sebuah kesan yang positif untuk kemajuan kampus tercinta,” ujarnya.

Warek I Bidang Akademik, Suhartatik, menyampaikan bahwa bulan Oktober merupakan bulan istimewa bagi warga Negara Indonesia.

Bahasa bukan hanya sekadar komunikasi tapi sebagai simbol persatuan bangsa republik Indonesia.

“Utamakan bahasa Indonesia, lestarikan bahasa daerah dan kuasai bahasa asing,” ungkapnya.

Suhartatik juga mengapresiasi konsep BBN pada tahun ini. Sebab, telah memberikan ide cemerlang untuk kampus yang notabenenya baru saja beralih status.

“Saya apresiasi kepada panitia dan pengurus HMP PBSI yang telah mempunyai ide cemerlang untuk memajukan kampus baik ditingkat nasional atau internasional,” pungkasnya.

Reporter: Zen

Editor: Redaksi

Facebook Comments

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here