Dikawal BEM, Aliansi Ormawa STKIP Gelar Aksi Peduli Semeru

0
511
Aksi Galang Dana Ormawa STKIP PGRI Sumenep (Doc. Istimewa)

MEDIARETORIKA.com-Aliansi Organisasi Mahasiswa (Ormawa) STKIP PGRI Sumenep menggelar aksi peduli Semeru. Aksi itu untuk menggalang dana yang akan disalurkan kepada masyarakat terdampak erupsi Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur.

Aksi digelar selama dua hari, mulai dari hari Minggu 12 hingga Senin 13 Desember 2021, yang dilaksanakan di setiap jalan simpang empat Kecamatan Kota.

Sementara itu dalam Aliansi tersebut dikomandani langsung oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) STKIP PGRI Sumenep. Sebanyak lima belas Ormawa tergabung di dalamnya, mulai dari Himpunan Mahasiswa Prodi (HMP) juga Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM).

Kata Ainur Romli, penggalangan dana itu adalah bentuk dari kepedulian para mahasiswa STKIP PGRI Sumenep kepada masyarakat yang tertimpa musibah erupsi gunung Semeru.

“Jadi nanti ketika sudah terkumpul semua akan diberikan langsung kepada para korban oleh kita,” ungkap Ketua BEM STKIP PGRI Sumenep saat diwawancarai (13/12/2021).

Di samping itu, pihaknya juga berharap dengan berlangsungnya penggalangan dana tersebut, Ormawa memiliki solidaritas yang baik sehingga peduli terhadap sesama.

“Semoga Ormawa di kampus kita semakin solid juga keluarga korban diberikan ketabahan dalam mengahadapi musibah itu,” harapnya.

Reporter: Sr

Facebook Comments

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here