Selain Khotmil Quran, UKM Karomah Fasilitasi Anggota untuk Baca Kitab

0
360
Suasana Khotmil Quran UKM Karomah (Doc. Lay)

MEDIARETORIKA.com-Unit Kegiatan Mahasiswa Kajian Rohani Mahasiswa (UKM Karomah) STKIP PGRI Sumenep kembali melangsungkan Khotmil Quran, Kamis (30/12/2021).

Acara yang merupakan serangkaian dari kegiatan Gerakan Batin (Gerbat) ini, rutin dilaksanakan setiap bulan satu kali yang bertepatan dengan malam Jumat legi.

Ketua Umum UKM Karomah, Shafiyah Nur Azizah mengatakan, kegiatan ini dihadiri kurang lebih 60 anggota, dan dipusatkan di musala kampus setempat.

Sofi, sapaan akrabnya menambahkan, khotmil Quran dimulai pada pukul 15.00. Namun sebelum itu, dilangsungkan dengan latihan baca kitab. Hal ini bertujuan untuk memfasilitasi anggota yang memiliki bakat dan minat membaca kitab.

“Untuk menggantikan latihan rutinnya (baca kitab, red.) di hari Minggu, yang kebetulan saat itu koordinatornya tidak bisa hadir,” jelasnya pada awak media.

Mahasiswi Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (Prodi PGSD) itu berharap, kegiatan khotmil Quran dapat dilaksanakan secara istikamah dalam satu bulan satu kali.

“Juga bisa diikuti oleh semua anggota UKM Karomah dari setiap angkatan, agar setiap khotmil Quran bisa hatam berkali-kali,” harapnya.

Senyampang dengan hal itu, salah satu anggota UKM Karomah mengatakan, bahwa acara itu berlangsung dengan lancar.

“Namun saya heran, dari banyaknya anggota yang ikut Pesilat yang ikut kegiatan ini cuma sedikit,” kata Auny.

Reporter: Lay

Facebook Comments

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here