Gelar Kajian Isu, HMP PPKn Angkat Tema Pasca Pemilu 2024

0
236

MEDIARETORIKA.com–Himpunan Mahasiswa Prodi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (HMP PPKN) menggelar kegiatan kajian isu dengan tema “Wajah Baru Demokrasi Pasca Kontestasi Pemilu 2024” Bertempat di Gazebo perpustakaan kampus setempat, pada sabtu 02/03/2024.

Kajian tersebut merupakan salah satu program kerja komplemen HMP PPKn, dikemas untuk membahas beberapa isu relevan yang erat kaitannya terhadap mata kuliah di prodi PPKN.

Ketua Umum HMP PPKn, Alif Zainur Rochman, menuturkan bahwa kajian ini sebagai jembatan pada prodi PPKN terhadap kepekaan sosial dan problematika yang terjadi di masyarakat.

“Intinya untuk memupuk pengetahuan mahasiswa dalam melihat kacamata masalah sosial menggunakan prinsip akademis”, tuturnya.

Menurutnya, kajian itu memiliki kegunaan sebagai pelatihan dan ruang asah terhadap anggota dan juga pengurus HMP PPKn.

“agar nantinya, mempunyai rasa memiliki yang kuat terhadap HMP PPKn”, ucapnya.

Sementara itu, Abd Adim selaku anggota HMP PPKn mengatakan, kajian tersebut sangat menarik karena membahas tentang isu yang sedang hangat diperbincangkan yakni Pemilihan Umum (Pemilu).

“menambah wawasan bagi saya terkait hal apa saja yang ada pada pemilu”, katanya.

Reporter: Dila

Editor: Zi

Facebook Comments

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here