MEDIARETORIKA.com–Unit Pelayanan Teknik (UPT) Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) STKIP PGRI Sumenep, telah membuka pendaftaran jalur PMDK II sejak tanggal 02 Januari – 02 Februari 2025.
Sedangkan, pengumuman jalur PMDK ll pada tanggal 03 Februari 2025 dan daftar ulang 03 Februari – 03 Maret 2025.
Diketahui bagi calon mahasiswa baru yang ingin daftar secara online bisa mengunjungi website www.pmb.stkippgrisumenep.ac.id dan bagi yang mendaftar secara offline bisa medatangi ruangan PMB di kampus STKIP PGRI Sumenep.
Sekadar informasi, jumlah pendaftar sebagai calon mahasiswa baru pada gelombang jalur PMDK I berjumlah 84 orang. Sedangkan pada jalur PMDK II berjumlah 183 orang.
Menurut kepala UPT PMB Jihat menyampaikan, bahwa strategi yang di gunakan pada tahun 2025 bekerjasama dengan guru BK di setiap sekolah, dan memanfaatkan alumni yang ada di kepulauan maupun daratan.
Tidak hanya itu, pihaknya juga memanfaatkan mahasiswa yang melaksanakan PPL untuk bersosialisai tentang kampus sehingga nantinya peserta didik akan tahu tentang kampus STKIP PGRI Sumenep.
“Karena memang tahun sekarang persaingan antar kampus semakin ketat, kami memilih bekerjasama dengan beberapa pihak dari sekolah,” ungkapnya.
Jihat juga mengungkapkan, bahwa strategi yang digunakan oleh PMB,x banyak alumni kampusnya yang sudah memenuhi kouta P3K dan PNS.
“Yang pasti terkait unggulan kampus, selain beasiswa serta banyak alumni yang memenuhi kouta guru PNS di Kabupaten Sumenep,” jelasnya.
Selain itu, pada tahun 2025 pihaknya juga menarget sebanyak 1000 calon mahasiswa baru. Menurutnya untuk mencapai target tersebut butuh kerjasama yang baik.
“Semuanya tak mudah butuh kerjama yang baik antara pihak kampus dan sekolah,” tegasnya.
Sementara itu, Salah satu anggota PMB Saiful Baidowi mengungkapkan, dengan adanya tim PMB tentu sangat baik. Sebab menurutnya bisa membuat siswa lebih tertarik melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi.
Hanya di STKIP beasiswa KIP terbanyak. Jadi pilihan yang paling tepat bagi siswa-siswi yang kurang mampu,” tandasnya.
Reporter: Agung
Editor: Ummu