
MEDIARETORIKA.com-Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Kajian Rohani Mahasiswa (Karomah) Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Persatuan Guru Republik Indonesia (STKIP PGRI) Sumenep, gelar maulid Nabi Muhammad SAW. di penghujung acara Pesantren Kilat (Pesilat), (07/11).
Acara Pesilat yang merupakan agenda kaderisasi formal UKM Karomah, untuk ini dilaksanakan selama tiga hari. Dua hari pertama merupakan waktu pelaksanaan Pesilat yang dibagi menjadi dua klaster, yaitu klaster 1 dihari pertama, dan klaster 2 dihari kedua.
Sedangkan untuk hari ketiga merupakan pelaksanaan acara penutupan yang dibingkis dengan maulid Nabi Muhammad SAW. Acara tersebut bertempat di gedung Ansor, Pandian, Sumenep, dan diikuti oleh semua anggota UKM Karomah.
“Untuk hari terakhir, kami memutuskan untuk fokus pada acara maulid yang diikuti oleh semua anggota UKM Karomah, baik anggota baru maupun anggota lama,” tutur Faiqatul Jamilah yang akrab disapa Faiq, selaku Ketua Umum UKM Karomah.
Acara maulid Nabi ini sengaja dikonsep dengan sederhana, karena menurut Faiq inti dari memperingati maulid Nabi adalah mengungkapkan kata-kata pujian terhadap baginda Nabi. Selain itu acara tersebut juga dilanjutkan dengan siraman rohani oleh K. Ahmad Halimi
“K. Ahmad Halimi dari Yayasan Roudatuttholibin,” jelasnya saat ditanya terkait tokoh penceramah pada acara tersebut.
Terkait jumlah peserta Pesilat yang hadir pada acara penutupan itu hanya mencapai 80% dari angka keseluruhan, dikarenakan banyak yang berhalangan.
“Ada banyak halangan dipeserta sehingga yang hadir hanya 80 persen,” ungkap Rofiqi selaku ketua panitia.
Reporter: Syafi’uddin/Nur Lathifah/Selviana Puji Ramadani