
MEDIARETORIKA.com-Unit Kegiatan Mahasiswa Pengembangan Intelektual (UKM PI) Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Persatuan Guru Republik Indonesia (STKIP PGRI) Sumenep, mengadakan Bakti Sosial (Baksos) yang dilaksanakan dibeberapa titik lokasi, diantaranya Area Terminal Bus Arya Wiraraja, Taman Tajamara, dan Pasar Anom Sumenep. Bakti Sosial tersebut dikemas dengan membagi-bagikan Sembako terhadap warga yang dianggap kurang mampu saeperti tukang Becak dan kaum duafa, (28/11).
Fiqrul Anwar Selaku Ketua Umum UKM PI, menyampaikan tujuan diadakannya Bakti Sosial tersebut agar anggota UKM PI sadar terhadap tanggung jawabnya sebagai mahasiswa. dirinya juga berharap kegiatan bakti sosial itu bisa mempererat tali silaturahim dan menumbuhkan rasa tanggung jawab yang besar setelah melihat secara langsung keadaan yang terjadi dimasyarakat.
”Harapan saya setelah anggota UKM PI dapat melihat situasi yang terjadi, seperti tukang becak dan orang pinggiran yang tidak memiliki kecukupan ekonomi, hal itu dapat menumbuhkan rasa tanggung jawab teman-teman,” tuturnya.
Menurut yang disampaikan oleh Nur Afni Oktafia, selaku pengurus UKM PI, mengatakan bahwa target sasaran penerima sembako itu ada 22 orang. Sedangkan untuk dana pembelian sembako memakai kas UKM PI sekaligus donasi dari anggota.
“Anggaran yang digunakan untuk bahan sembako dengan ditambah donasi dari anggota UKM PI, total semuanya terkumpul sebesar 764.000,” jelasnya.
Moh Safyan selaku anggota baru UKM PI, merasa sangat senang dengan agenda tersebut karena dirinya menilai hal itu adalah bentuk pengabdian terhadap masyarakat.
“saya sangat senang dengan diadakanya acara ini, karena dengan dilaksanakannya acara ini berarti UKM PI ini tidak hanya memikirkan keanggotaannya saja, tapi juga memikirkan masyarat,” pungkasnya.
Reporter: Khairul Fatah/Masrur/Kalzum.