
MEDIARETORIKA.com-Himpunan Mahasiswa Prodi Bimbingan dan Konseling (HMP BK) STKIP PGRI Sumenep akan laksanakan Dialog Interaktif pada Senin (24/10/2022) mendatang.
Kegiatan yang mengusung tema “Pendidikan Karakter Dalam Menghadapi Isu-isu Strategis Di Era Digital,” itu akan dilangsungkan di Auditorium lantai 3 kampus setempat.
Moh. Arifin selaku ketua panitia mengungkapkan diadakannya acara tersebut agar seluruh mahasiswa khususnya Prodi BK dapat menghadapi era globalisasi.
“Supaya mahasiswa senantiasa melekatkan karakter cerdas dan kreatif dalam menghadapi tantangan zaman,” ungkapnya.
Pihaknya juga menyampaikan bahwa semua persiapan kegiatan Dialog Interaktif yang akan diselenggarakan pada Senin mendatang hampir lengkap.
“Alhamdulillah kesiapan acara kita sudah mencapai 70%, jika dipersenkan,” tambahnya.
Sehubungan dengan hal itu, Quraisyi salah satu pengurus HMP BK mengungkapkan bahwa pihak panitia sudah menentukan target peserta.
“Acara ini dibuka untuk umum dan dari kita sudah menargetkan 100-150 peserta yang ikut,” Ungkapnya.

Sedang Sugiyanto, selaku ketua umum HMP BK, berharap agar acara tersebut berjalan dengan lancar sebagaimana mestinya dan sesuai ekspektasi.
“Semoga acara HMP BK ini berjalan sesuai rencana yang telah teman-teman panitia rencanakan dari awal sampai selesai,” harapnya.
Reporter: Fairoza Arrosyidah
Editor : Rofi