Seriusi Penyelewengan KIP Kuliah, BEM STKIP PGRI Sumenep Bentuk Timsus

0
277
TAMPUNG ASPIRASI: BEM STKIP PGRI Sumenep saat menggelar konsolidasi terbuka dengan mahasiswa, pada Selasa (21/05/24). (Miftah/mediaretorika.com).

MEDIARETORIKA.com–Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) STKIP PGRI Sumenep temukan indikasi penyelewengan KIP Kuliah. Temuan itu, hasil dari konsolidasi terbuka, pada Selasa (21/05/24) kemarin.

Menurut informasi, dugaan indikasi penyelewengan itu, adanya oknum pengelola kampus melakukan proses jual beli KIP Kuliah kepada mahasiswa.

Pernyataan itu, disampaikan oleh salah satu mahasiswa berinisial M. Dia menegaskan, BEM STKIP PGRI Sumenep harus bertindak tegas terhadap informasi itu. Sebab, jika tidak, oknum penyeleweng tersebut tidak akan jera.

“Kami sudah muak dengan kampus sekarang, kalau boleh saya sebut, kampus ini sangat bobrok,” sampainya.

Maka dari itu, ia mendesak, sebaiknya pengurus BEM melakukan gerakan taktis dengan membuat tim khusus. Supaya, penyelewengan yang terjadi di kampus Tanéyan Lanjhâng ini, tidak terjadi lagi.

Menanggapi hal tersebut, Ketua BEM STKIP PGRI Sumenep, Noris Sabit, mengejawantahkan permintaan dari mahasiswa itu. Menurutnya, setelah konsolidasi kemarin, kepengurusan BEM sudah mendeklarasikan pembentukan tim khusus.

“Kami internal kepengurusan, juga sudah menyediakan platform pengaduan, bertajuk “Lapor Pres” untuk mahasiswa,” tegasnya.

Pria yang akrab disapa Noris itu menambahkan, bahwa BEM sangat serius mengawal penyelewengan tersebut. Jika terbukti, dia akan melaporkan ke pihak yang berwajib.

“Karena hal tersebut, sangat mencoreng terhadap almamater kampus,” pungkasnya.

Reporter: Miftah

Editor: Zainuddin

Facebook Comments

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here