Mahasiswa PJKR Ajak Masyarakat Budayakan Hidup Sehat

0
250
FOTBAR: Tampak Mahasiswa dan Dosen PJKR STKIP PGRI Sumenep pasca Senam Bareng (Thoriq/mediaretorika.com) Jum'at (10/01/25).

MEDIARETORIKA.com–Kelas 3B Program Studi (Prodi) Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi (PJKR) STKIP PGRI Sumenep mengadakan kegiatan Senam Bareng. Tepatnya di bundaranTaman Bunga Kabupaten Sumenep, pada Jum’at (10/01/25).

Kegiatan ini dihadiri oleh Mahasiswa PJKR kelas 3B, dosen pengampu, serta 10-15 partisipan umum di tempat.

Ketua Kelas, Thoriq Alvin Habibi mengatakan kegiatan ini bertujuan sebagai pemenuhan tugas UAS mata kuliah Pembelajaran Senam dengan mengajak masyarakat hidup sehat dengan senam bersama.

“Sebenarnya ini merupakan tugas UAS,” katanya.

Selain itu, Toriq beserta kawan-kawan berinisiatif untuk menggunakan kegiatan senam ini menjadi kegiatan rutinan. Menurutnya, di samping mendapatkan manfaat kesehatan bersama juga dapat mengenalkan Prodi PJKR ke khalayak.

“Namun hal ini masih dirembuk,” tambahnya.

Dosen pengampu mata kuliah Pembelajaran Senam, Feri Wildani mengatakan senam tersebut berjalan sangat baik bagi mereka yang terbilang masih baru.

“Di usia mereka, ini sudah sangat baik,” ungkapnya.

Feri juga berharap, agenda tersebut dapat mengenalkan masyarakat bahwa di Kampus STKIP terdapat Prodi PJKR dengan kualitas yang berdaya saing.

“Semata hanya ingin mengenalkan STKIP dengan Prodi PJKR nya,” pungkasnya.

Reporter : Arjun

Editor : Eka

Facebook Comments

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here