HMP PPKn Adakan Maulid Nabi Tepat Pada Hari Pahlawan Nasional

0
538
Peringatan hari Pahlawan Nasional dan Maulid Nabi, HMP PPKn STKIP PGRI Sumenep

MEDIARETORIKA.com-Himpunan Mahasiswa Prodi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (HMP PPKn), Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Persatuan Guru Republik Indonesia (STKIP PGRI) Sumenep, mengadakan acara maulid Nabi yang bertepatan dengan hari Pahlawan Nasional pada hari Selasa (10/11), bertempat di gedung GP Ansor, Pandian Sumenep.

Kedua momentum hari besar itu dibingkis menjadi satu acara yang diisi dengan diskusi kebangsaan. Adapun undangan yang hadir pada acara tersebut adalah Ketua Prodi (Kaprodi) PPKn, sebagian dosen, alumni, serta mahasiwa Prodi PPKn.

Muhsin sebagai ketua umum HMP PPKn periode 2020-2021 mengatakan, bahwasanya acara maulid Nabi dan peringatan hari Pahlawan yang diisi dengan diskusi kebangsaan itu, rencana awalnya akan di tempatkan di makam Pahlawan, akan tetapi konsep tersebut terpaksa harus diubah lantaran makam pahlawan tidak bisa ditempati.

“Sebenarnya mau memfokuskan pada peringatan hari pahlawan dan mau ditaruh di makam pahlawan tapi disana ternyata sudah ful jadwalnya, maka dibangun konsep yg berbeda,” ungkapnya.

Selain itu Amilatus Solihah, mahasiswi PPKn semester I menyatakan bahwa acara yang diakdakan oleh HMP PPKn sangat bagus. Hanya saja menurutnya, partisipasi dari mahasiswa PPKn yang tidak dapat hadir harus mampu ditingkatkan lagi.

“Acara tadi  bagus, tapi masih kurang partisipasi dari mahasiswa PPKn, mereka masih banyak yang tidak mengikuti acara, padahal acara itu kan acara HMP PPKn, tentunya yang merasa berada dinaungan atau yang merasa Prodi PPKn harus hadir,” pungkasnya.

Reporter : Alfin

Facebook Comments

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here