
MEDIATERORIKA.com–Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Retorika STKIP PGRI Sumenep melangsungkan pembentukan kru dan bedah tema buletin untuk angkatan 2022.
Pembentukan tersebut, bertempat di kediaman Fiqih Maulidi, salah satu anggota LPM Retorika. Lebih jelasnya, di Desa Kolor, Kecamatan Kota, Kabupaten Sumenep, pada Minggu (14/01/24).
Sebelum pembentukan kru dilakukan, Pimpinan Umum LPM Retorika, Iqbal Fuadi Hasbuna menanyakan kesiapan anggota dalam penggarapan buletin tersebut. Secara spontan, anggota yang hadir menyatakan kesanggupan.
Menurut pernyataan Iqbal, jangka penerbitan buletin akan dilakukan selama 3 bulan. Baik dari pembuatan kru sampai penerbitan.
“Karena ini sudah sesuai dengan program kerja LPM Retorika,” sampainya.
Lain dari itu, Miftahol Rosiqin selaku Pemimpin Redaksi (Pemred) terpilih mengungkapkan, tema buletin tersebut difokuskan pada minat organisasi mahasiswa. Sebab, dia menilai belakangan ini minat mahasiswa dalam berorganisasi menurun.
Mahasiswa PGSD itu juga berkomitmen, akan menyelesaikan buletin tepat waktu. Supaya tidak berpengaruh terhadap program kerja yang lain.
“Jadi saya harap kru buletin ini, serius dalam melakukan penggarapan,” harapnya.
Reporter: Agung
Editor: Zainuddin