HMP PJKR Tanamkan Kekeluargaan, Lewat Maba Camp 2023 dan Adventure Based Sports Akan Digelar

0
181

MEDIARETORIKA.com–Himpunan Mahasiswa Prodi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi (HMP PJKR) akan menggelar kegiatan Maba Camp 2023 & Adventure Based Sports, yang bertempat di Warung Kopi (Warkop) Alongghu, Pantai Ambunten, pada Sabtu (02/03/24).

Kegiatan tersebut merupakan program awal dari HMP PJKR pada periode 2023-2024 yang dikemas dengan berbagai materi. Diantaranya materi kepemimpinan, keolahragaan, keakademikan dan penjelajahan.

Diketahui, kegiatan itu akan dilaksanakan selama 2 hari. Mulai dari tanggal 02-03 Maret 2024. Adapun peserta dikhususkan untuk seluruh mahasiswa PJKR angkatan 2023.

Fajar Sidiqi selaku ketua panitia menyampaikan, tujuan kegiatan tersebut untuk lebih saling mengenal antara maba dan seniornya terutama untuk kepengurusan HMP PJKR periode 2023-2024.

“Intinya biar saling mempererat antara mahasiswa khususnya di prodi PJKR,” ucapnya.

Sementara itu, ketua umum HMP PJKR, Mahrus Zain mengatakan, kegiatan itu mampu mendorong mahasiswa angkatan 2023 untuk lebih aktif, memiliki jiwa kepemimpinan yang tinggi dan mampu beradaptasi dengan lingkungan sekitar.

“Sehingga nantinya dapat mengeratkan hubungan kekeluargaan, khususnya di prodi PJKR sendiri,” pungkasnya.

 

Reporter: Dila,Azni

Facebook Comments

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here